Thursday, September 29, 2016

Skill Build Dark Avenger Level 90

Tips Game Dragon Nest Skill Build Dark Avenger Level 90Ketika melihat hasil Vote kemarin sore saya sempat khawatir karena melihat Inquisitor berada di posisi pertama. Soalnya saya belum mulai ngetik Analisis untuk Priest Class. Untungnya pas bangun pagi tadi Dark Avenger ada di posisi pertama, walaupun saya bingung membuat buildnya. Bagaimana tidak bingung, hampir semua Skill Dark Avenger kena pengurangan (Nerf). Kalau tidak percaya coba lihat beberapa teman yang sudah mulai  curhat masalah Damage DA.

Kebanyakan pengguna Dark Avenger kecewa dengan penurunan Damage di Cap 90. Saya sih tidak begitu kecewa, toh penurunannya hanya sekitar 30% saja kan. Dark Avenger sudah mengalami penurunan yang lebih parah sebelum Cap 90 yaitu hilangnya  Duplikator +170% Damage dari Doom Blade. Keputusan Developer menghilangankan Duplikator Damage itu karena Bug Doom Blade + Summon Puppet yang bisa menghasilkan Damage Milyaran. Saya pernah iseng hitung pengaruh hilangnya Duplikator Damage untuk DPS DA. Ternyata penghapusan itu menurunkan potensi DPS DA sebesar 40%-an. Jadi kasarnya sih Dark Avenger ketika pertama muncul memiliki potensi DPS lebih besar 70% dibandingkan di Cap 90.

Daripada meratapi penurunan ini lebih baik kita mencari solusi terbaik untuk memaksimalkan Damage Dark Avenger, misalnya dengan menggunakan Gear, Jade dan Skill Build yang tepat. Disini lah saya akan memberikan masukan tentang Dark Avenger Skill Build Level 90. Saya akan mencoba membahasnya dengan gaya baru (tidak seperti cap 80 lalu). Selain itu, banyak teman yang meminta saya memasukan rekomendasi Jade dan Heraldy.

skill-dark-avenger

Jade/Jewel
Armor: STR + VIT
Weapon: FIRE + PATK + VIT
Ring: FIRE + PATK + VIT
Earring + Necklace:STR + VIT

Kenapa tidak menggunakan jade AGI?
Dari Cap 80 saya sudah menggunakan Jade STR dan tidak merkomendasikan AGI untuk Dark Avenger. Alasannya adalah:
1. Skill pasif Dark Mastery yang bisa meningkatkan STR hingga 90%.
2. Kritikal Resist Boss Nest 80 adalah 60%

Di Cap 90, Status Conversion STR mendapatkan peningkatan dari 1 STR = 0.5 PATK menjadi 1 STR = 0.75 PATK, sedangkan 1 AGI = 0.25 PATK.

Update itu membuat penggunaan Jade Wind semakin kurang tepat. Saya akan coba hitung secara kasar saja:
Full STR vs Full AGI
Asumsikan:
STR = 30000
AGI = 30000
PATK:
Full STR = 0.75 x 30000 =  22500
Full  AGI = 0.25 x 30000 = 7500
Anggap kemungkinan kritikal untuk Full AGI adalah 100%, maka:
Full STR; 22500
Full AGI: 7500 x 2 = 15000

Perhitungan di atas masih belum memperhitungkan Pasif Dark Mastery (+90% STR), Critical Damage dan Critical Resist.
Berarti Dark Avenger yang main Kritikal jelek ya?
Saya tidak menyebutkan Dark Avenger tipe Kritikal itu jelek ya, tapi caranya mengejar kritikalnya harus tepat, misalkan menggunakan:
1. Skill Ring Opt Element + Kritikal
2. Heraldry 3rd Opt Kritikal
3. Khusus Ekstrem Player bisa menggunakan Jade STR + Krtikal (No Vit/HP)

Bisa juga memanfatkan Skill Dark Avenger.
Level 4: +3200 Kritikal
Level 5: +6200 Kritikal
Level 6: +11480 Kritikal

Heraldy + Talisman
Destruction, Bear, Health, Life Vitality, Tent, Shining (Ironwall), Fatal, Wind/Ultimate.


Skill Build
skill-dark-avenger

Build PVE ini yang saya gunakan untuk Cap 90.

Circle Break 

*Perhitungan di atas ketika berubah menjadi Dark Avenger.

Avenger Force
Skill ini memang sudah kehilangan debuff untuk meningkatkan 28% Damage, tetapi sebagai Dark Avenger tetap wajib menaikannya Max + 1 agar cooldown skillnya lebih cepat.

Graves
Skill ini menjadi Top DPS Skill untuk Dark Avenger di Cap 90. Di Cap 80 kalian tahu kan kalau Grave memiliki 2 mekanisme serangan? cara pertama adalah yang normal dengan 2x klik kiri/kanan, sedangkan cara kedua adalah 1x klik kiri/kanan lalu ditahan.  Perbedaan mekanisme pertama dan kedua adalah damagenya. Mekanisme pertama memiliki 1.5x Board damage, sedangkan kedua 2x Board Damage. Angka DPS Grave di atas adalah untuk mekanisme yang kedua atau 2x Board Damage. Lalu bagaimana jika menggunakan Mekanisme pertama?
- (1096289/2) x 1.5 = 822217
Tetap saja Grave masih memiliki DPS tertinggi kan. Potensi DPSnya bisa semakin besar kalau kalian menaikannya sampai Level 21.

Dark Stinger
Penurunan Damage Dark Stinger di Cap 90 ini membuat Potensi DPSnya dengan Graves menjadi lumayan jauh. Walaupun seperti itu, Dark Stinger masih tetap menduduki posisi ketiga jadi masih layak untuk dinaikan. Selain itu Dark Stinger memiliki Debuff + 20% Damage juga.

Piercing Crescent
Potensi DPSnya menduduki posisi ke 4, tetapi masih meninggalkan permasalahan. Masalahnya adalah agak susah mendapatkan Full Hit Damage (54 Hit). Hal itulah yang membuat damage Piercing Crescent tidak stabil, sehingga membuat beberapa orang hanya menggunakannya untuk mencari Kritikal. Saya sih tetap menaikannya Max, soalnya potensi DPSnya masih lumayan baik.

Doom Blade
Saya sudah bilang di awal posting kalau Doom Blade ini skill yang paling banyak dikurangi. Pertama efek Duplikat Damagenya dihilangkan dan kedua Board Damagenya diturunkan. Hal ini membuat DPSnya turun jauh bila dibandingkan di awal kemuncula Dark Avenger. Berdasarkan tabel di atas, DPS Doom Blade malah menempati posisi 2 terbawah, sehingga saya rasa kurang begitu layak untuk menaikannya.

Vengeance Storm
DPSnya memang tidak begitu besar, tetapi mempertimbangkan Area serangan dan Casting Timenya saya pikir Skill ini tetap layak dinaikan.

Death Knell
Kalian mungkin heran kok bisa DPS Death Knell sebesar itu. Perhitungkan di atas adalah Full Hit Damage, sedangkan Death Knell Full Hit itu sama dengan 21x Board Damagenya (bahkan masih bisa lebih). Potensi DPS yang sebesar itu hanya bisa kalian lakukan di Boss yang berukuran besar. Apabila ukuran Bossnya sedang atau kecil maka DPSnya pasti akan turun.

Dark Riser
Skill yang terlihat biasa saja ini ternyata memiliki DPS yang lumayan besar juga. Setiap kenaikan level Skill maka Cooldown Dark Riser akan berkurang 1 detik. Oleh karena itu, jika ingin mendapatkan DPS maksimal untuk Skill ini kalian bisa menaikannya ke Level 11 (Peak Level).

Dark Suffering
Skill yang mirip dengan Flash Stance (LK) ini sayangnya bukan merupakan Skill INS untuk Dark Avenger. Damagenya meman sudah besar dari Cap 80, tetapi durasi skill untuk Full Hitnya agak lama yaitu 7 detik. Skill ini sangat cocok dipakai pada saat kita tidak sedang berubah menjadi Dark Avenger. Soalnya dengan lama Stance 7 detik, kalian bisa memilih DPS lain yang lebih efektif seperti Graves atau Dark Stinger.

Dark Avenger
Saya sudah bahas kegunaan skill ini untuk mengejar Kritikal di atas.

Dark Crash
Mantan TOP DPS Skill ini harus rela turun ke posisi kedua setelah damagenya dikurangi lumayan besar. Saya sering melihat pengguna DA yang suka menggagalkan Cast Dark Crash ditengah. Sayang sekali padahal damage Full Cast dengan Cancel Cast berbeda 2x lipat. Saya juga kadang-kadang suka Cancel Cast, tapi disaat melihat musuh akan lari dari Area serangan.

Soul Cutter INS
Instant Skill untuk Dark Avenger ini adalah satu-satunya skill yang mendapatkan Boost. Jika menaikan Step Blade level 1, maka kalian bisa melakukan 2x Soul Cutter dalam 25 detik. Sehingga secara DPS skill ini bisa merebut posisi pertama (Jika Graves menggunakan Mekanisme pertama). Lalu kenapa saya menaikannya sampai level 6 saja? masalahnya tentu di Skill Point yang kurang. Damage level 6 tidak begitu beda jauh dengan level 9 (MAX), kecuali kamu niat untuk menaikan skill ini sampai level 11. Jika ingin MAX bisa dengan mengurangi Graves ke Level 16, lalu skill pointnya digunakan untuk menaikan Soul Cutter.


Build terakhir saya adalah tipe PVE dengan sentuhan PVP

Circle Break + Rising Slash + Impact Wave + Swipping Kick Level 6
Keempat Skill itu sangat cocok untuk memperlancar kombo di PVP. Penjelasannya masih sama dengan Lunar Knight Skill Build .

Doom Blade
Berhuung di DN SEA belum Cap 90 dan saya belum sempat Patch DN INA, jadi saya masih belum mencoba damage Doom Blade di Cap 90. Sejauh ini sih Fungsi Doom Blade masih sama dengan Cap 90 yaitu untuk mengankat musuh ke udara. :P


Heraldry Skill
Tipe PVE:
1. Avenger Force (Cooldown)
2. Shadow Focus (Cooldown)
3. Dark Crash (Damage)
Optional: Graves, Dark Stinger, Piercing Crescent (Damage)

Tipe Hybrid
1. Avenger Force (Cooldown)
2. Shadow Focus (Cooldown)
3. Side Kick (Action Speed)
Optional: Dark Riser (Action Speed), Dark Crash (Cooldown)

No comments:

Post a Comment